Melepas Penat Perjalanan dengan Perangkat Hiburan

Share this history on :
Seperangkat hiburan dalam mobil memangbukan keharusan. Tapi jika sarana tersebut ada dalam mobil dan selalu menyertai perjalanan, tentu lebih mengasikkan.

Terlebih di tengah perjalanan mudik maupun arus balik, seringkali muncul kejenuhan. Belum lagi ketika terjebak di tengah kemacetan, bahkan lalu lintas nyaris berthenti tak bergerak.
Kondisi seperti ini rasanya perlu di dukung sarana hiburan dalam kabin mobil. Fungsinya sekedar mencairkansuasana. Paling tidak, bisa sedikit mengendurkan kepenatan saat menunggu kebekuan lalu lintas mencair.
Jika mobil sudah dilengkapi tape atau CD player, tidak begitu masalah. Namun, jika itu dirasa kurang kalau sekedar memutar lagu dari CD dan kaset. Kehadiran TV mobil bisa menambah hiburan sekaligus sebagai sarana informasi. Selain itu, TV mobil juga bisa digunakan sebagai alat bantu saat parkir. Tapi untuk fungsi ini perlu ditambah kamera pada bumper.
Tapi kalau berjam-jam dalam perjalanan, pemudik juga perlu aneka piranti tambahan. Bukan sekedar pemandu rute, tapi juga perangkat hiburan yang sifatnya individual guna mengusir kejenuhan penumpang. Terutama bagi anak-anak, mereka bisa lebih tenang dan tidak gelisah bila harus terus menerus di dalam mobil jika membawa piranti hiburannya sendiri, seperti game dan player MP3.

0 kometar:

Posting Komentar

© 2009 - ALL IN ONE | Design: Choen | Pagenav: Abu Farhan Top
Kembali lagi ke atas